23.17

Demokrasi di Aras Lokal

Judul: Demokrasi di Aras Lokal (Praktek Politik Elite Lokal di Maluku Utara)
Penulis: Rusdi J. Abbas
Kata Pengantar: Ridho Al-Hamdi
Penerbit: Cerahmedia, Yogyakarta
Cetakan I: April 2012

Pasca lengsernya rezim Orde Baru, dinamika politik lokal kembali mencuat ke permukaan. Isu tentang desentralisasi dan otonomi daerah menjadi kajian menarik dalam dunia politik tanah air. Ilmuwan politik maupun para sarjana di bidang pemerintahan maupun politik berbondong-bondong mengkaji tema ini. Hal ini pula yang terjadi pada buku ini. Secara spesifik, kita akan mengetahui bahwa berbicara tentang dinamika politik lokal erat kaitannya dengan persoalan konflik elite yang tidak berujung pada kesejahteraan sosial. Dampaknya, biaya atau cost demokrasi menjadi mahal tapi kesejahteraan rakyat tidak terwujud. Kasus konflik elite lokal yang terjadi di Maluku Utara menjadi satu bukti, bahwa demokrasi tidak bisa menjalankan fungsinya sebagai alat untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat. Buku ini menggambarkan itu semua.

-oOo-

Buku ini menggambarkan secara detail dan kronologis tentang dinamika politik lokal yang ada di Maluku Utara. Cocok menjadi bacaan bagi mahasiswa ilmu politik dan ilmu pemerintahan, terutama mereka yang memiliki minat pada kajian politik lokal, politik etnis, dan politik aliran.
Ridho Al-Hamdi, Dosen Prodi Ilmu Pemerintahan Fisipol UMY